Pangandaran, Ciamis, Jawa Barat kini menawarkan objek wisata yang menawarkan objek wisata keindahan dan petualangan seru dengan nama Green Canyon.

Green Canyon terletak di Desa Kertayasa Kecamatan Cijulang. Yang sebelumnya oleh warga setempat dinamai dengan Cukang Taneuh, yang artinya jembatan tanah. Pada tahun 1993 Green Canyon ini diberi nama dan dipopulerkan oleh seorang wisatawan asal Perancis, karena terinspirasi dari hijaunya aliran sungai.

Green Canyon merupakan aliran dari sungai Cijulang, yang dikelilingi oleh rimbunan hijau pohon yang sangat memanjakan mata.

Menikmati indahnya Green Canyon bisa dengan menggunakan perahu dari Dermaga Ciseureuh atau  dengan berpetualang mengarungi arus yang biasa disebut dengan Body Rafting.


Jika ingin lebih menantang adrenalin para pengunjung bisa melompat dari batu besar yang dinamakan batu Jamur dengan ketinggian 5 meter.



Untuk melihat susunan acara Trip Green Canyon silahkan klik  Intenerary Green Canyon